Pemberian Makanan Tambahan Bagi Penderita TB Sebagai Salah Satu Upaya untuk Meningkatkan Status Gizi
TBC atau Tuberkulosis adalah penyakit infeksi bakteri yang disebabkan oleh bakteri Mycobacterium tuberculosis. Penyakit ini biasanya menyerang paru-paru, tetapi juga dapat memengaruhi organ tubuh lainnya seperti tulang, kulit, kelenjar getah bening, dan sistem saraf.
Tuberkulosis adalah penyakit menular yang biasanya ditularkan melalui udara ketika seseorang yang terinfeksi batuk atau bersin, sehingga bakteri dapat masuk ke dalam udara dan dihirup oleh orang lain. Gejala umum tuberkulosis meliputi batuk yang berlangsung lebih dari dua minggu, demam, berat badan menurun, kelelahan, nyeri dada, dan kadang-kadang dahak berdarah.
Dinas Kesehatan Kota Tangerang melalui UPT Puskesmas Manis Jaya bekerja sama dengan BAZNAS Kota Tangerang melaksanakan kegiatan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) pasien TB yang yang masih dalam pengobatan, dengan harapan untuk meningkatkan asupan gizi yang akhirnya dapat meningkatkan status gizi mereka. Selain itu diharapkan dapat meningkatkan semangat pasien TB untuk melakukan pengobatan selama 6 bulan tanpa putus.