KEGIATAN SKRINING DAN RONTGEN GRATIS BAGI PENDERITA TB

facebook sharing button
twitter sharing button
whatsapp sharing button
telegram sharing button
gmail sharing button
sharethis sharing button

 


  

   Pada hari selasa tanggal 21 Maret 2023 telah dilakukan skrining tuberkulosis di Puskesmas Kunciran. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka hari TB sedunia yang diperingati setiap tanggal 24 Maret pada setiap tahunnya. Skrining tuberkulosis dilakukan terutama pada masyarakat yang menderita Diabetes Melitus (DM). Setelah dilakukan skrining di puskesmas kunciran, selanjutnya dilakukan rontgen. Puskesmas Kunciran bekerja sama dengan Rumah Sakit Mulya  dalam pelaksanaan kegiatan rontgen ini. 
        Rontgen Masyarakat yang terdiagnosis DM akan berlangsung sampai bulan Agustus. Sebelum melakukan rontgen, masyarakat yang terdiagnosis DM datang ke puskesmas untuk dilakukan skrining dan kemudian mendapatkan surat rujukan untuk melakukan rontgen secara gratis di Rumah Sakit Mulya.